Muharikarumahilmiah| Terbitkan Buku Hanya dalam 1 Bulan! |

Pengelolaan Usaha SPA (Solus Per Aqua)

Spesifikasi Buku

HargaRp. 75.000
ISBN978-623-8406-80-7
Editor

Dr. Muharika Dewi, SST., M.Pd.T.

Penulis

Dr. dr. Linda Rosalina, M. Biomed.

KategoriMonograf
Ukuran18 cm x 25 cm
Jumlah Halaman110 Halaman
Tahun Terbit2024

Buku ini berjudul ”Pengelolaan Usaha SPA (Solus Per Aqua)”, suatu tindakan perawatan tubuh yang menggunakan air sebagai media utamanya. Asal-usul SPA terkait dengan konsep Romawi kuno yang meyakini bahwa “kesembuhan dapat dilakukan melalui air”. Dalam SPA modern, konsep ini berkembang menjadi penggunaan air dalam berbagai bentuk untuk relaksasi, pemulihan, dan peremajaan tubuh. Berbagai terapi air, seperti mandi uap, mandi air panas, dan terapi hidroterapi, menjadi inti dari pengalaman SPA. SPA tidak hanya menawarkan manfaat fisik, tetapi juga memberikan pengalaman yang menenangkan secara mental dan emosional. SPA merupakan tempat di mana tubuh dan pikiran bisa pulih dan meregenerasi energi. Buku ini mengembangkan wawasan yang berharga bagi para pengusaha SPA dan para pembaca dikalangan siswa dan mahasiswa yang mendalami bidang tata kecantikan. Informasi mengenai fasilitas, tenaga terapis dan teknik melakukan pelayanan SPA yang memenuhi standar dapat dipelajari pada buku ini. Bertujuan agar pengelolaan usaha SPA yang dilakukan dapat menjadi tempat yang populer bagi mereka yang mencari ketenangan dan keindahan dalam sebuah pengalaman santai dan menyegarkan sehingga menjadi usaha SPA yang berkembang dan mendatangkan keuntungan bagi pengelolanya.